AAdd captio ndd caption |
Nasab Nabi Muhammad saw adalah nasab yang mulia. Terpelihara dan terjaga kehormatannya. Tidak ada kebejatan setitikpun disana. Lihatlah silsilah keluarga Nabi Muhammad, nasab Nabi Muhammad dari ayah dan nasab nabi muhammad dari ibu sama indahnya dan elok dilihat.
Menurut riwayat yang shahih Nasab Nabi Muhammad sampai Adnan, riwayat ini juga disepakati oleh semua ahli ilmu nasab. Nasab Nabi Muhammad sampai sekarang tetap dijaga kevalidan dan keasliannya oleh para ahli ilmu nasab.
Karena itu Islam melarang perzinahan, salah satu hikmahnya agar nasab terjaga. Dengan demikian, Allah tentusaja berkepentingan menjaga nasab Rasulullah.
خرجت من نكاح ، و لم أخرج من سفاح ، من لدن آدم إلى أن ولدني أبي و أمي ، لم يصبني من سفاح الجاهلية شيء
“Aku lahir dari pernikahan dan tidaklah Aku dilahirkan dari perzinaan. Mulai dari Nabi Adam sampai pada ayah ibuku. Tidak ada kebejatan Jahiliyah sedikitpun dalam nasabku” [ HR. Ath Thabrani 4728, dalam Shahih Sirah Nabawiyah(1/10) Al Albani mengatakan sanadnya mursal jayyid ]
Nasab Nabi Muhammad SAW
- Muhammad SAW bin
- Abdullah bin
- Abdul Muthalib bin
- Hasyim bin
- Abdu Manaf bin
- Qushay bin
- Kilab bin
- Murrah bin
- Ka’b bin
- Luay bin
- halib bin
- Fihr bin
- Malik bin
- Al-Nadlhr: Qais bin
- Kinanah bin
- Khuzaimah bin
- Mudrikah: Amir alias Amr bin
- Ilyas bin
- Mudlhar bin
- Nizar bin
- Ma’add bin
- Adnan, menurut riwayat yang sahih silsilah nasab Nabi saw hanya sampai nama Adnan ini. Riwayat ini juga disepakati oleh ahli ilmu nasab. Urutan nasab setelah Adnan ditemukan perbedaan pendapat di kalangan pakar sejarah. (Bersambung silsilah nasab Nabi Muhammad saw selanjutnya hingga Nabi Adam as). (Ali Fitriana). Setelah sebelumnya dipaparkan 21 nama berurutan yang menjadi silsilah emas nasab Nabi Muhammad saw sesuai riwayat yang valid, kali ini akan disebutkan rincian nama-nama yang menjadi asal-usul Nabi saw meski kevalidan riwayatnya kurang kuat.
- Udd bin
- Muqawwim bin
- Naahuur bin
- Tayrah bin
- Ya’rub bin
- Yasyjub bin
- Nabit bin
- Ismail as bin
- Ibrahim as bin
- Tarih bin
- Naahuur bin
- Saaruugh bin
- Raa’uu bin
- Faalikh bin
- Aybar bin
- Syalikh bin
- Arfakhsyadz bin
- Sam bin
- Nuh bin
- Lamak bin
- Mattu Syalakh bin
- Idris bin
- Yard bin
- Mahlil bin
- Qaynan bin
- Yanisy bin
- Syits bin
- Adam, ada tiga pendapat mengenai arti nama Adam. Pertama, warna putih atau warna antara putih dengan hitam. Kedua, nama dalam bahasa Suryani. Ketiga, permukaan tanah sebab ia diciptakan dari tanah.
Sebagaimana disinggung sebelumnya, nasab Nabi Muhammad saw setelah Adnan hingga Adam kurang dapat dipertanggungjawabkan. Oleh karena itu ditemukan silang pendapat dikalangan ulama mengenai penyebutan nasab mulia ini hingga Adam. Diantara jajaran ulama yang memperbolehkannya adalah Ibnu Ishaq, al-Thabari, dan al-Bukhari.
Sedangkan di pihak yang menentangnya ada nama Malik bin Anas. Terlepas dari perbedaan ini yang terpenting bagi kita adalah tetap meyakini bahwa Nabi Muhammad saw berasal dari trah orang-orang yang terpilih. Sebagaimana riwayat dalam sahih Muslim:
Sungguh Allah memilih Kinanah dari keturunan Ismail, lalu memilih Quraisy dari keturunan Kinanah, kemudian memilih Bani Hasyim dari suku Quraisy, dan memilihku dari Bani Hasyim.
Riwayat di atas dalam lingkup yang lebih luas dikuatkan oleh al-Hakim dalam kitab al-Mustadrak:
Allah menciptakan berlapis-lapis langit lalu memilih yang paling tinggi untuk ditempati makhluk-Nya sesuai kehendak-Nya. Kemudian memilih manusia dari seluruh makhluk yang Dia ciptakan. Arab dipilih dari semua manusia. Bani Mudlhar dipilih dari kalangan Arab. Lalu Quraisy terpilih diantara Bani Mudlhar. Dipilihlah Bani Hasyim dari suku Quraisy. Aku terpilih dari pilihan-pilihan diantara Bani Hasyim. (Ali Fitriana)
EmoticonEmoticon